Senali, 16 September 2025 — Pemerintah Desa Senali menyerahkan bantuan sembako kepada salah satu warganya, Ujang Sirman, yang saat ini tengah berjuang melawan penyakit tumor usus. Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh perwakilan Pemdes Sekretaris Desa, Kadun 2 dan Kepala Dusun 3 sebagai bentuk kepedulian dan dukungan terhadap warga yang membutuhkan.
Penyerahan bantuan dilakukan di kediaman Ujang Sirman yang beralamat di Dusun I Desa Senali. Paket sembako yang diberikan berisi kebutuhan pokok seperti beras, minyak goreng, gula, telur, serta beberapa keperluan sehari-hari lainnya.
Kepala Desa Senali, dalam keterangannya, menyampaikan bahwa bantuan ini merupakan wujud nyata dari kepedulian pemerintah desa terhadap warganya, terutama yang sedang mengalami kondisi kesehatan yang serius.
“Kami berharap bantuan ini dapat sedikit meringankan beban Pak Ujang dan keluarga. Kami juga mendoakan semoga beliau diberikan kekuatan dan kesembuhan,” ujar Sekretaris Desa yang mewakili Penyerahan Bantuan
Keluarga Ujang Sirman menyampaikan rasa terima kasih atas perhatian dan bantuan yang diberikan. Mereka mengaku sangat terbantu di tengah kondisi yang sulit seperti sekarang ini.
Pemerintah Desa Senali berkomitmen untuk terus hadir di tengah masyarakat, terutama bagi warga yang membutuhkan uluran tangan dan perhatian khusus. Bantuan semacam ini diharapkan dapat menjadi pengingat bahwa semangat gotong royong dan solidaritas tetap menjadi bagian penting dalam kehidupan bermasyarakat.